Resmi Dilantik, Pengurus PK IPNU IPPNU UIN Walisongo Siap Menjawab Tantangan Zaman


Semarang - Pengurus Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) UIN Walisongo Semarang masa Khidmah 2023-2024 resmi dilantik Minggu, ( 25/02/2024).

Acara pelantikan yang digelar di Aula Kementerian Agama Kota Semarang tersebut berlangsung dengan lancar dan dihadiri oleh Pembina PK IPNU IPPNU UIN Walisongo, PC IPNU IPPNU Kota Semarang, Majelis Dewan Alumni, dan sejumlah tamu undangan. 

Dalam sambutannya, Ketua PK IPNU UIN Walisongo Masa Khidmah 2023-2024 Muhammad Nursutan Indra Mukti mengungkapkan Pelantikan merupakan bentuk perwujudan awal dari rasa cinta dan perjuangan kita sebagai kader IPNU IPPNU untuk bangsa, agama, dan Nahdlatul ulama yaitu sebagai upaya mencetak generasi muda yang unggul dan inovatif.

"Bersama para pengurus kita bersinergi untuk melaksanakan program kerja yang menyelaraskan potensi dan peran mahasiswa untuk mengikuti perkembangan zaman", Tegasnya. 


Sementara itu, Ketua IPPNU Mila Musthiqotus menyampaikan Tugas kita saat ini adalah mempertahankan eksistensi organisasi IPNU IPPNU yang telah didirikan oleh Mbah Tolchah Mansur dan Mbah nyai Umroh Mahfudzoh untuk menghadapi tantangan di era globalisasi ini. 

"Rekan rekanita sekalian, saya berharap dengan terlaksananya pelantikan di hari ini dapat meningkatkan semangat serta rasa khidmah kita untuk selalu menghidupkan organisasi tercinta ini", Terang Mila. 

Dalam prosesi pelantikan tahun ini juga diadakan simbolis janji pengurus dengan melakukan cap jari pada canvas, penampilan Tim Paduan Suara, dan juga gelar karya oleh Tim Tari Departemen Olahraga, Seni, dan Budaya.

"Dengan inovasi-inovasi kegiatan yang telah diadakan, harapan kedepannya pengurus di periode ini dapat menjadi generasi yang lebih unggul dari yang sebelumnya dan semoga program kerja yang telah dirancang setiap departemen maupun lembaga dapat terlaksana dengan terstruktur dan sistematis", jelas Rekanita Widya selaku Koordinator acara. 


Pewarta: Syifa Nur Sakinah

Editor: Khoirun Nisa

Posting Komentar

0 Komentar